Kamis, 31 Agustus 2023

Jumat, 01 September 2023

 TEMA 2 (MENYAYANGI TUMBUHAN DAN HEWAN)

 SUB TEMA 1 (MANFAAT TUMBUHAN BAGI KEHIDUPAN MANUSIA)

KELAS 3 SD AL AZHAR 2



Hari/Tanggal : jumat, 01 September 2023

Tema/ Sub Tema : 2/1

Pembelajaran : 6

Alat peraga : contoh gambar bercerita

Tujuan Pembelajaran:

1. Peserta didik dapat menceritakan kembali dongeng yang telah dibaca dalam bentuk gambar.

2. Dapat menggambarkan pengalaman bersikap baik kepada orang lain. Khusunya saat mendoakan orang lain.

3. Dapat melakukan penjumlahan dalam bentuk sifat pertukaran.

Ayo Bercerita!

Dayu senang dengan dongeng yang menceritakan tentang kebaikan. Kali ini Dayu membaca dongeng tentang kebaikan hati seorang petani. 

Ayah Dayu pernah bercerita tentang pekerjaan petani. Petani menanam benih tanaman di sawah atau ladang. 

Setiap hari petani menyiram dan merawat tanaman yang ditahannya. Hingga akhirnya tanaman-tanaman tesebut setiap panen.




Ayo Berlatih!

Dayu dan teman-temannya mengunjungi kebun manggis.

Kebun Manggis itu milik paman Dayu. Dayu dan siti membantu memasukan buah manggis kedalam karung.

Karung Dayu berisi 540 Manggis. Karung Situ berisi 590 Manggis.

Berapa jumlah manggis dalam karung Dayu dan Siti?

  



Kesimpulan:
Peserta didik sudah mampu membuat gambar berdasarkan cerita atau dongeng yang telah baca.




Rabu, 30 Agustus 2023

Kamis, 31 Agustus 2023

 TEMA 2 (MENYAYANGI TUMBUHAN DAN HEWAN)

 SUB TEMA 1 (MANFAAT TUMBUHAN BAGI KEHIDUPAN MANUSIA)

KELAS 3 SD AL AZHAR 2



Hari/Tanggal : Kamis, 31 Agustus 2023

Tema/ Sub Tema : 2/1

Pembelajaran : 5 

Alat peraga : Video Pembelajaran 

Tujuan Pembelajaran:

- Peserta didik dapat bermain peran pada dongeng " Bunga Melati yang Baik Hati"

- Peserta didik mampu meyelesaikan  soal penjumlahan sifat pertukaran dalam bentuk soal cerita.










Selasa, 29 Agustus 2023

Rabu, 30 Agustus 2023

 TEMA 2 (MENYAYANGI TUMBUHAN DAN HEWAN)

 SUB TEMA 1 (MANFAAT TUMBUHAN BAGI KEHIDUPAN MANUSIA)

KELAS 3 SD AL AZHAR 2



Hari/Tanggal : Rabu, 30 Agustus 2023

Tema/ Sub Tema : 2/1

Pembelajaran : 4

Alat peraga : contoh teks dongeng

Tujuan Pembelajaran:

1. Dapat memerankan tokoh dongeng dengan ekspresi yang tepat

2. Dapat menyebutkan keberagaman sifat individu dalam kehidupan sehari-hari di sekolah sebagai wujud pengamalan sila Pancasila yang dilambangkan dalam “Garuda Pancasila"

3. Dapat mengidentifikasi informasi isi dongeng yang didengar dengan tepat.

Ayo Bermain Peran 


Bunga melati ukurannya kecil dan berwarna putih, baunya harum dan menyegarkan. Bunga melati digunakan dalam tradisi suku-dulu di Indonesia.

Bacalah dongeng berikut bermain peranlah bersama temanmu atau bersama anggota keluargamu di rumah!






Ayo Bercerita !

Salah satu manfaat tumbuhan adalah untuk keindahan. Didalam rumah Dayu banyak bunga yang ditanam dalam pot. Dayu senang merawat bunga-bunga dalam pot. Suatu hari Dayu sedang merasa binggung. Ia telah memecahkan pot bunga kesayangan ibu, Ia ingin meminta maaf kepada Ibu tetapi takut dimarahi, bagaimana seharusnya Dayu bersikap?







Senin, 28 Agustus 2023

Selasa, 29 Agustus 2023

 TEMA 2 (MENYAYANGI TUMBUHAN DAN HEWAN)

 SUB TEMA 1 (MANFAAT TUMBUHAN BAGI KEHIDUPAN MANUSIA)

KELAS 3 SD AL AZHAR 2



Hari/Tanggal : Selasa, 29 Agustus 2023

Tema/ Sub Tema : 2/1

Pembelajaran : 3

Alat peraga : contoh teks dongeng

Tujuan Pembelajaran:

- Dengan menyimak teks dongeng yg dibacakan peserta didik menemukan  pesan yang terdapat dalam dongeng yang didengar dengan tepat.

- Dengan keguatan riview peserta didik dapat menemukan sifat pertukaran pada penjumlahan dengan tepat. 

Ayo Menyanyi!


Di samping rumah Dayu banyak tumbuh pohon tomat. Ibu Dayu senang bercocok tanam. Dayu sering membantu ibu merawat pohon tomat. Saat merawat tanaman tomat, Dayu bernyanyi lagu “Tomat”. Pohon tomat mulai berbuah. Buah tomat muda berwarna hijau. Jika sudah masak warnanya menjadi merah. Buah tomat banyak manfaatnya. Buah tomat mengandung vitamin C yang sangat berguna bagi tubuh.

Kita ikut bernyanyi bersama Dayu, yuk!


Bercerita

Tuhan menciptakan banyak tumbuhan. Kita harus mensyukuri anugerah yang diberikan Tuhan. Semuanya dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan manusia. Tumbuhan yang semua bagiannya dapat berguna yaitu pohon kelapa.

Tahukah kamu asal mula buah kelapa?

Bacalah dongeng tentang pohon kelapa di bawah ini! Setelah kalian membacanya, ceritakanlah kembali isi dongeng tersebut!

Asal Mula Buah Kelapa



Apa pesan yang terdapat pada dongeng “Asal Mula Buah Kelapa”?

Ayo Berlatih

Dayu mengunjungi pamannya, seorang petani kelapa. Dayu melihat panen kelapa di kebun pamannya. Terdapat banyak mobil truk akan mengangkut buah kelapa ke kota.

Seorang pekerja menghitung buah kelapa di truk pertama sebanyak 425 butir. Di truk kedua ada 590 butir buah kelapa.



Kesimpulan !

Peserta didik sudah mampu memahami oprasi hitung dalam bentuk penjumlahan dengan pertukaran yang tepat. Dan peserta didik sudah dapat menuliskan pesan yang terdapat pada dongeng yang sudah didengar.





Minggu, 27 Agustus 2023

Senin, 28 Agustus 2023

 TEMA 2 (MENYAYANGI TUMBUHAN DAN HEWAN)

 SUB TEMA 1 (MANFAAT TUMBUHAN BAGI KEHIDUPAN MANUSIA)

KELAS 3 SD AL AZHAR 2



Hari/Tanggal : Senin, 28 Agustus 2023

Tema/ Sub Tema : 2/1

Pembelajaran : 2

Alat peraga : Video Pembelajaran

Tujuan Pembelajaran:

- Setelah mendengarkan teks dongeng yang berjudul "Mengembara dan Sebuah Pohon", peserta didik dapat menemukan pesan yang terdapat dalam dongeng yang didengar.

- Dengan kegiatan berdiskusi, peserta didik dapat menemukan arti penting berterimakasih kepada sesama manusia sebagai wujud pengamalan sila Pancasila yang dilambangkan dengan "Garuda Pancasila"


Edo, Siti, dan Beni sedang bermain di rumah Dayu.

Dayu menunjukkan sebuah majalah yang di 

dalamnya ada cerita dongeng.

Edo, Siti, dan Beni berebut untuk membaca 

dongeng tersebut.

Dayu mengusulkan agar salah satu dari mereka 

membacakan dongeng.

Teman lainnya menyimak dongeng yang dibacakan.

Simaklah dongeng yang dibacakan temanmu!



Ayo Bercerita

Tuhan menciptakan makhluk hidup dengan tujuan 
tertentu. Setiap makhluk hidup bermanfaat untuk 
makhluk hidup lainnya. Tumbuhan bermanfaat 
untuk manusia. Hewan juga memiliki banyak 
manfaat untuk manusia.
Bagaimanakah sikap manusia terhadap tumbuhan dan binatang?

Ayo Mengamati

Setelah membaca dongeng Pengembara dan 
Sebuah Pohon, kita belajar untuk selalu bersyukur.
Sikap bersyukur dapat ditunjukkan dengan 
menyayangi makhluk hidup.
Kita simak dialog di bawah ini, yuk!
Beni : “Kenapa Ayah sering mengucapkan 
terima kasih?”
Ayah Beni : “Berterima kasih itu termasuk orang 
yang selalu bersyukur.”
Beni : “Apa hubungannya berterima kasih 
dengan bersyukur, Yah?
Beni : “Ada dong. Berterima kasih itu salah 
satu cara kita bersyukur. Orang yang selalu bersyukur adalah orang yang rendah hati. Kebalikannya orang yang 
tidak bersyukur adalah orang yang 
sombong.”
Beni : “Apa kita juga berterima kasih kepada 
tumbuhan dan hewan? Bagaimana 
caranya?”
Ayah : “Iya, kita juga perlu berterima kasih 
kepada tumbuhan dan hewan. 
Caranya berbeda dengan cara kita 
berterima kasih kepada manusia.”
Ibu : “Jika kita berterima kasih kepada 
tumbuhan maka kita merawat 
tumbuhan dengan baik. Tumbuhan 
diberi air, pupuk, dan sinar matahari 
yang cukup. Kita juga tidak memetik 
bunga dan daun-daun sembarangan.”
Beni : “Bagaimana cara berterima kasih 
kepada hewan?
Ayah : “Cara berterima kasih kepada hewan 
yaitu dengan menyayangi hewan. 
Kita memberi makan atau minum 
hewan-hewan. Kita tidak menyiksa 
hewan. Orang yang pandai bersyukur 
akan disukai teman-teman. Tuhan 
juga mencintai orang yang pandai bersyukur".




Kesimpulan :
Peserta didik dapat menemukan pesan pada dongeng yg telah dibaca serta dapat membaca dongeng dengan intonasi yang tepat.




Kamis, 24 Agustus 2023

Jumat, 25 Agustus 2023

 TEMA 2 (MENYAYANGI TUMBUHAN DAN HEWAN)

 SUB TEMA 1 (MANFAAT TUMBUHAN BAGI KEHIDUPAN MANUSIA)

KELAS 3 SD AL AZHAR 2


(Materi kemarin hari kamis belum tuntas disampaikan, masih dipembelajaran 1 )

Hari/Tanggal : Jumat, 25 Agustus 2023

Tema/ Sub Tema : 2/1

Pembelajaran : 1

Alat peraga : Video Pembelajaran

Tujuan Pembelajaran:

1. Peserta disik dapat membaca dongeng dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat

2. Dapat menemukan arti penting berterima kasih kepada sesama manusia sebagai wujud pengamalan sila Pancasila yang dilambangkan dalam “Garuda Pancasila”.

3. Dapat menggunakan sifat pertukaran pada penjumlahan untuk menyelesaikan masalah dengan tepat


Rangkuman Materi 

·     Dongeng adalah cerita Khayalan atau cerita tidak benar-benar terjadi.

·     Dongeng biasanya dibacakan secara turun-menurun.

·     Dongeng berfungsi menyampaikan ajaran moral (mendidik) dan juga menghibur.

·     Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam membaca teks dongeng:

a.     Lafal

-    Mengucapkan kata dengan tepat

-    Menggunakan frasa yang tepat (bukan kata demi kata)

b.     Intonasi suara

-    Kalimat yang diakhiri dengan tanda titik intonasi suaranya datar.

-    Kalimat yang diakhiri tanda tanya intonasi suaranya menurun.

-    Kalimat yang diakhiri tanda seru intonasi suaranya agak naik.

c.     Ekspresi

Siswa membaca dengan penuh perasaan.

d.     Tanda baca

-    Jika saat membaca bertemu tanda koma (,) maka pembaca berhenti membaca sebentar, lalu dilanjutkan kembali.

-    Jika saat membaca bertemu tanda titik (.) maka pembaca berhenti membaca kemudian pembaca mulai membaca kalimat berikutnya.

    e. Suara lantang dan dapat didengar oleh orang lain dengan jelas.

Itulah pengertian dan hal-hal apa saja yang harus diperhatikan saat membaca dongeng. 

Ayo Mengamati

Tuhan menciptakan makhluk hidup dengan tujuan tertentu. Setiap makhluk hidup bermanfaat untuk makhluk hidup lainnya. Tumbuhan bermanfaat untuk manusia. Hewan juga memiliki banyak manfaat untuk manusia. Kita harus bersyukur atas karunia Tuhan tersebut. Salah satu caranya adalah dengan menjalankan perintah Tuhan dan menjauhi larangannya.

 Pentingnya arti berterima kasih kepada sesama makhluk Tuhan. Kita perlu menunjukkan perilaku berterima kasih kepada tumbuhan, binatang, dan khususnya kepada sesama manusia.

Contoh cara berterima kasih kepada tumbuhan yaitu dengan merawat tanaman. Contoh berterima kasih kepada binatang yaitu dengan melindunginya atau memberinya makan. Cara berterima kasih kepada sesama manusia yaitu dengan tidak lupa selalu mengucapkan terima kasih setelah dibantu atau ditolong.

 Bersyukur kepada Tuhan merupakan salah satu pengamalan sila Pertama Pancasila. Sila pertama Pancasila dilambangkan dengan bintang.

Pada Garuda Pancasila, lambang bintang berlatar warna hitam.


Lambang sila pertama Pancasila adalah sebagai berikut.

Warna hitam menggambarkan alam semesta. Alam semesta yang tidak berbatas tampak menghitam di antara cahaya bintang-bintang. Hal ini bermakna bahwa Tuhan menguasai seluruh alam semesta.

Ø  Bintang menggambarkan sebagai penerang di alam semesta. Cahaya bintang memberi sinar dan petunjuk bagi mereka yang berjalan dalam kegelapan. Hal ini bermakna bahwa Tuhan memberi petunjuk kepada manusia ke arah kebaikan.

Sifat Pertukaran pada Penjumlahan

·     Guru membawa 2 buah kotak ke dalam kelas. Kotak pertama berisi 35 helai daun kering. Kotak kedua berisi 15 helai daun kering. Guru dan siswa menghitung bersama banyaknya sedotan di kotak pertama dan kedua. Salah satu siswa menjadi sukarelawan untuk menuliskan penjumlahan berdasarkan banyaknya daun kering di kedua kotak.


Jadi, 35 + 15 = 15 + 35

·     Guru memberikan contoh lagi dengan penjumlahan lain:

120 + 930 = 1050

930 + 120 = 1050

Jadi, 120 + 930 = 930 + 120


Jumat, 03 Mei 2024

  TEMA 7 PERKEMBANGAN TEKNOLOGI  SUBTEMA 3 PERKEMBANGAN TEKNOLOGI KOMUNIKASI KELAS 3 SD AL AZHAR 2   Tema 7                             : Pe...