TEMA 7 BENDA, HEWAN DAN TANAMAN DISEKITARKU
SUBTEMA 1 BENDA HIDUP DAN TAK HIDUP DISEKITAR KITA
KELAS 1 SD AL AZHAR 2 BANDAR LAMPUNG
Bahan Ajar Tema 7 Subtema 1 Pb 1&2
Kompetensi Dasar :
- Pkn KD 3.1 Mengenal simbol sila-sila pancasila pada lambang negara
- B.Indonesia KD 3.6 menguraikan kosakata yang berhbungan dengan benda hidup dan tak hidup
- SBdP KD 3.2 mengenal elemen musik melalui lagu
Good morning students.
How are you today? I hope you are fine. Don't forget to pray duha first in this morning and have your breakfast. Stay healthy and safe students.
Anak anak yang ibu guru sayangi sudahkan melaksanakan sholat duha dan murojaah pagi ini? Alhmdulillah semoga tetap istiqomah ya. Jangan lupa juga dengarkan tausiyah dari umi dan abi ya๐
Tujuan Pembelajaran
1. Setelah menyanyikan lagu, siswa dapat membedakan panjang pendek bunyi dengan benar.2. Setelah membaca teks, siswa dapat menujukkan kosakata yang berkaitan dengan benda hidup dan tak hidup dengan benar.
3. Setelah mengamati gambar lambang negara Pancasila, siswa dapat menyebutkan simbol sila keempat Pancasila dengan benar.
Apersepsi:
benda hidup dan tak hidup dilingkungan sekitar, pernahkah kamu berada ditaman atau kebun? Apa sajakah yang dapat kalian lihat ditaman atau kebun tersebut?
Ada pohon, ada hewan, ada batu, bangku taman dan lainnya.
Pohon/tumbuhan serta hewan yang ada merupakan benda hidup atau sering disebut makhluk hidup. Sedangkan benda yang tidak dapat bergerak disebut benda tak hidup.
Ada banyak benda di sekitarku.
Ada juga rumah, sepeda, mobil, dan benda lainnya.
Ada benda ciptaan Tuhan.
Ada juga benda buatan manusia.
Ada benda hidup.
Ada benda tak hidup.
Kita memanfaatkannya setiap hari.
Kita wajib bersyukur kepada Tuhan atas ciptaan-Nya.
Kita juga berterima kasih kepada sesama, kita
karya-karya yang dibuatnya.
Gunakan dan peliharalah benda-benda tersebut.
Dengan benda-benda tersebut hidup kita lebih
mudah.
Topi Saya Bundar
Ciptaan: Pak Kasur
| 0 . 5 | 5 . 3 | 1 . 3 | 2 . . | 0 . 2 | 4 . 6 |
to pi sa ya bun dar bun dar to
| 5 . 4 | 3 . . | 0 . 5 | 5 . 3 | 1 . 5 | 2 . . |
pi sa ya ka lau ti dak bun dar
| 0 . 1 | 7 . 5 | 6 . 7 | 1 . . |
bu kan to pi sa ya
berpindah tempat.
Tumbuhan tidak dapat berpindah tempat sendiri.
Tumbuhan bergerak ke arah cahaya matahari.
Benda tak hidup tidak dapat bergerak dan
berpindah tempat sendiri.
Benda tak hidup yang bergerak sendiri biasanya
menggunakan mesin.
Benda hidup bergerak dan berpindah tempat
dengan cara berjalan, berlari, dan terbang.
Anak Anak Ingatkah kamu lagu tentang "hujan"?
Berikut adalah lirik lagunya, Coba kamu ikut nyanyikan lagu ini dengarkan video berikut dan ikuti iramanya ya!
Lagu Hujan
Lambang negara biasa dipajang pada dinding kelas.
Pada lambang negara tersebut terdapat sila-sila Pancasila.
Kamu sudah mengetahui sila ke-1 sampai sila ke-3 pada pembelajaran sebelumnya.
Sekarang, mari kita mengenal simbol dan bunyi sila ke-4 Pancasila.
Simbol sila ke-4 Pancasila adalah kepala banteng.
Bunyi sila ke-4 Pancasila adalah Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan.
TUGASMU! ๐✏(Tulis dibuku latihan Tema)
Setelah kalian nyanyikan coba lihat kembali teks lagunya.
Berdasarkan teks tersebut coba tuliskam nama benda yang ada pada teks lagu, dapatkah anak - anak membedakan mana saja benda hidup dan tak hidup!
Coba tentukan!
1. Genting (benda hidup/ tak hidup)
2. Air (benda hidup/tak hidup)
3. Dahan (benda hidup/tak hidup)
4. Ranting yang jatuh (benda hidup/tak hidup)
5. Pohon (benda hidup/tak hidup)
Jangan lupa ucapakan kata tolong dan terimakasih kepada mama/papa yang sudah mendampingi belajar mu di rumah. Cuci tangan mu dengan bersih ya setelah selesai mengerjakan tugas. Selamat beraktifitas wassalamualaikum. ๐ป๐๐ท
Assalamu’alaikum
BalasHapusKhalwa Fayza Susda
Kelas 1A
No. Absen 14
Hadir bu..
Wassalamu’alaikum
Assalmualaikum
BalasHapusGhina ayudia Kurniawan
KlS 1a
No absen 12
Hadir
Wasalam๐
Assalamualaikum ibu
BalasHapusNama : Fakhri Azzam Alrasyid
Kelas : 1. A
No. Absen : 9
SD Al-Azhar 2
Hadir
Wassalam.