TEMA 2 (MENYAYANGI TUMBUHAN DAN HEWAN)
SUB TEMA 3 ( MENYAYANGI TUMBUHAN)
KELAS 3 SD AL AZHAR 2
Pembelajaran : 1
Alat peraga : contoh video pembelajaran
Tujuan Pembelajaran :
1. Dapat mengidentifikasi langkah-langkah cara perawatan tumuhan dengan tepat
2. Dapat menentukan posisi bilangan cacah pada garis bilangan dengan tepat.
3. Dapat menyelesaikan penjumlahan bilangan cacah dengan menggunakan garis bilangan dengan tepat.
4. Dapat mengidentifikasi garis dan warna sebagai unsur karya dekoratif.
Baik anak anak jika kemarin kita sudah melakukan penilaian harian tema 2 subtema 2 tentang manfaat hewan bagi manusia di mana kita sesama makhluk hidup itu saling membutuhkan satu sama lain. Selain hewan tumbuhan juga termasuk makhluk hidupa maka pada hari ini kita akan mempelajari Subtema 3 Menyayangi Tumbuhan.
Ayo Mengamati
Tumbuhan banyak memberi manfaat bagi manusia. Tumbuhan menyediakan udara untuk pernapasan. Tumbuhan juga menjadi sumber makanan dan industri. Bahkan, tumbuhan dapat membuat lingkungan menjadi nyaman dan sejuk. Lingkungan yang tidak ada tumbuhan akan terasa gersang. Karena memiliki banyak manfaat iulah kita harus menyayangi tumbuhan. Tumbuhan disayangi dengan cara dirawat dengan baik.
Cara merawat tumbuhan
A. Penyiraman
B. Pemupukan
C. Pemangkasan
D. Pembersihan Hama dan Gulma
Untuk mengetahui petunjuk perawatan tumbuhan kalian dapat membaca buku Tema 2 halaman 108 sampai halaman 109
Ayo Mengamati
Di sekolah Siti ditanam pohon sirih.
Sirih adalah tanaman yang tumbuh merambat.
Daunnya berbentuk jantung dengan ujung daun runcing.
Panjang daun sirih sekitar 5-8 cm dan lebar 2-5 cm.
Jika daunnya diremas akan mengeluarkan bau khas.
Siti dan teman-temannya akan mengukur panjang pohon sirih.
Sebelum mengukur pohon sirih, Siti dan temantemannya belajar tentang garis bilangan.
Yuk, kita amati bersama garis bilangan di bawah ini!
Garis bilangan dimulai dari angka 0 (nol).
Setelah angka 0 secara berurutan angka 1, 2, 3, dan seterusnya.
Tulislah angka yang seharusnya menempati huruf
pada garis bilangan di bawah ini!
Sekarang, kita bantu Siti melakukan pengamatan pertumbuhan pohon sirih, yuk!
Pohon sirih yang baru ditanam berada di posisi A (pada angka 0).
Setelah beberapa waktu panjang pohon sirih ada di posisi B (pada angka 2).
Jika panjang pohon sirih di angka 4 dan setelah beberapa waktu tumbuh 7 satuan, berapa panjang pohon sirih sekarang?
Siti sedang membantu Ibu merapihkan lemari baju. di lemari ada beberapa kain batik milik Ibu. Siti memperhatikan motif yang ada pada kain batik. Ada bermacam - macam motif daun dan bunga. setelah membantu Ibu, Siti menggambar hiasan dengan motif tumbuhan.
Gambar dekoratif adalah gambaran hiasan yang memiliki pola atau motif tertentu.
Gambar dekoratif dapat dibuat dikertas atau benda lain seperti kayu dan kain (pada batik).
Motif pada gambar dekorasi bisa berupa tumbuhan, hewan, bentuk geometris, atau abstrak.
Bagaimana penjelasan materi hari ini semoga dapat di pahami dengan baik. Jika ada pertanyaan kalian dapat kirimkan di grup pertanyaaannya jika tidak ada maka kerjakan latihan soal berikut ini:
TUGAS LATIHAN
1. Tuliskan salah satu manfaat tumbuhan bagi manusia!
2. Tuliskan cara merawat tumbuhan!
3.
4.
5. gambaran hiasan yang memiliki pola atau motif tertentu disebut . . .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar